Structured System Analysis And Design

Halo, sobat! Kali ini kita akan membahas salah satu metode yang digunakan dalam pelaksanaan konsep System Development Life Cycle (SDLC) atau Siklus Pengembangan Sistem . Metode ini dinamakan dengan Structured System Analysis and Design (SSAD) atau dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai Analisis dan Perancangan Sistem dengan Pendekatan Terstruktur. Jadi, mari kita lebih mengenal tentang apa itu SSAD melalui penjelasan di bawah ini.

Structured System Analysis and Design (SSAD)

Structured System Analysis and Design (SSAD) adalah suatu metode pengembangan sistem yang dapat berorientasi pada dua hal yaitu: berorientasi pada proses atau berorientasi pada data, dimana pada metode ini telah dilengkapi dengan penggunaan tools dan teknik-teknik pengembangan sistem yang dapat mendefinisikan proses ataupun data dalam sistem dengan jelas. Namun dalam perkembangannya, analisis dan desain terstruktur modern yang utama digunakan adalah berorientasi pada proses.

Ciri-ciri utama SSAD
1. Menggunakan Pendekatan Top Down
Pendekatan Top Down berarti suatu sistem, kebutuhan, dan prosesnya dianalisis mulai dari  level  atas  (secara  global)  kemudian  diuraikan  sampai tingkat modul (rinci). 
2. Desain didasarkan pada modul
Modul merupakan sekumpulan perintah yang terdiri atas masukkan (input), mekanisme, keluaran (output), prosedur, fungsi dan berbagai data internal. Melalui modularisasi, sistem didesain menjadi beberapa modul yang dapat beroperasi dengan tidak bergantung (independent).
3. Pengembangan secara Iterasi
Iterasi berarti fase-fase pengembangan sistem dapat terjadi berulang-ulang. Ini dilakukan untuk memperbaiki hasil fase pengembangan sistem sebelumnya yang berdampak pada fase selanjutnya. Iterasi digunakan agar mendapat hasil yang optimal.
4. Kegiatan dilaksanakan secara Paralel
Kegiatan subsistem-subsistem  dapat  dilakukan  secara  paralel (bersamaan) yang dapat mempersingkat waktu pengembangan sistem. 

Tools yang digunakan dalam SSAD

1. Data Flow Diagram (DFD), yaitu diagram yang menggambarkan bagaimana aliran data dan informasi yang menjadi input dan output pada sebuah sistem.
2. Entity Relationship Diagram (ERD), yaitu diagram yang menggambarkan hubungan antar entitas dalam suatu database sistem.
3. Kamus Data, yaitu dokumen tertulis yang menjelaskan tentang suatu data dalam sebuah database sistem.
4. State Transition Diagram (STD), yaitu suatu diagram yang menggambarkan hubungan antar proses di dalam sistem yang dilaksanakan pada waktu yang bersamaan.

SSAD VS OOAD

Berbeda dengan SSAD yang berorientasi pada proses, Object-Oriented Analysis and Design (OOAD) merupakan metode SDLC yang berorientasi pada objek. Perbedaan yang ada diantara dua metode ini akan dijelaskan di bawah ini.

"Apabila kita ingin membangun sebuah sistem dengan menggunakan metode SSAD, maka kita tidak mengembangkannya berdasarkan pada tingkah laku siapa/apa yang menjadi pelaku sistem. Namun, kita hanya memikirkan bagaimana proses-proses yang terjadi dalam sebuah sistem yang bekerja secara struktural hingga menjadi satu sistem yang utuh.  Misalnya kita ingin membangun sebuah sistem yang dapat melaksanakan proses-proses seperti menyimpan data, melakukan berbagai fungsi perhitungan, mencetak nota penjualan, dan sebagainya, sehingga terbentuk menjadi sebuah sistem yang dinamakan mesin kasir.
OOAD merupakan metode pengembangan sistem yang berorientasi pada objek. Metode ini dilaksanakan berdasarkan analisis pada tingkah laku objek (pelaku sistem) yang terlibat di dalamnya. Misalnya objek yang digunakan adalah Mahasiswa. Maka sistem akan dibuat berdasarkan akivitas yang dilakukan oleh mahasiswa, seperti menginput nilai, melihat jadwal dan hasil studi, mencetak Lembar Isian Rencana Studi (LIRS), dan sebagainya."

Jadi, bagaimana sobat? Sudah mengerti tentang SSAD? Kalau belum, mungkin kita bisa sama-sama mendiskusikan satu pertanyaan mendalam mengenai SSAD yaitu:

"Apakah suatu sistem yang dikembangkan menggunakan metode SSAD terus-menerus melakukan iterasi pada setiap fase pengembangan sistem? Bila tidak, bagaimana gambaran suatu fase yang tidak perlu dilakukannya iterasi?"

Postingan terkait:

2 Tanggapan untuk "Structured System Analysis And Design"

Advertise Banner

Video

About Templatezy