Ignition 1000 Startup Digital

Informaticans - Halo sobat! Kali ini saya akan membagi pengalaman saya saat berpatisipasi dalam acara Ignition 1000 Startup Digital yang diadakan di Kantor Gubernur Kalimantan Barat pada 12 Maret 2017. Saya mendapatkan pengetahuan yang cukup mendalam mengenai startup dan tiga aktor penunjangnya. Startup merupakan perusahaan yang baru atau sedang berkembang, dengan  tiga aktor penunjangnya yaitu:

1) Hacker, yaitu orang yang memiliki pengentahuan mendalam tentang desain sistem dan programming skill sehingga dapat membangun software  pendukung suatu startup.
2) Hipster, yaitu orang yang memiliki designing skill yang berkaitan dengan bagaimana tampilan aplikasi startup (Graphic User Interface).
3) Hustler, yaitu orang yang memiliki skill mempromosikan startup yang dibangun dan menyosialisasikan startup ke masyarakat.
Startup
Untuk membangun suatu startup selalu dimulai dari ide. Namun, ide saja tidak dapat langsung dapat diimplementasikan menjadi sebuah startup. Sebuah ide startup harus melalui observasi ke user (pengguna). Observasi ini untuk menentukan seberapa besar kebutuhan user terhadap startup yang akan dibangun. Startup  yang baik dan yang akan bertahan adalah startup  yang dapat menyelesaikan masalah umum di masyarakat, yang sifatnya kontinyu (terus-menerus) berkembang sehingga didapatkan banyak peluang untuk menambahkan ide-ide baru pada sebuah startup dan startup tidak berhenti pada ide pertama yang dicetuskan. Selain itu, startup harus bernilai bisnis karena salah satu tujuan startup adalah sebagai tempat untuk mencari nafkah, bahkan untuk membuka peluang pekerjaan bagi orang lain. Setelah observasi, hasilnya harus dianalisis dan dirancang sedemikian rupa sehingga ide yang awalnya berbentuk abstrak akan menjadi terstruktur dan dapat dinilai keuntungan yang dihasilkan dan resiko yang dapat terjadi.

Di Indonesia, sebenarnya startup bukanlah sebuah hal baru, karena startup dari berbagai bidang telah dibangun di Indonesia. Namun, masyarakat Indonesia lebih banyak menjadi user bagi startup dari negara lain. Hal ini karena besarnya persaingan startup  di Indonesia dianggap masih kurang greget. Sebuah startup yang kuat merupakan startup yang datang dari hasil kompetisi. Kompetisi antar startup sejenis akan mendorong pencarian ide-ide tambahan yang terus berlanjut. Masyarakat Indonesia harus peduli terhadap startup karena membangun startup sama dengan bekerja sebagai wirausaha. Wirausaha menjadi faktor pendukung terbesar sebuah negara menjadi negara maju. Startup menjadi peluang yang besar persaingan antar negara, dan negara Indonesia harus terlibat dalam persaingan tersebut.

Untuk menjadi pendiri startup, kita tidak harus menjadi seseorang yang berasal dari kelompok IT. Orang yang berasal dari bidang non IT pun memiliki peluang besar dalam membangun sebuah startup. Namun apabila kita berasal dari kelompok non IT, kita harus mempunyai peran penting sesuai bidang startup yang akan dibangun. Akan lebih baik jika kita sedang bergelut di dalam bidang yang berhubungan dengan startup yang akan dibangun. Kita tidak boleh hanya mecetuskan ide abstrak, tetapi kita sama sekali mempunyai data tentang masalah dan startup yang akan dibangun.

Logikanya, apabila kita hanya sedikit tahu dengan masalah yang akan dibangun, lalu kita mengajak kelompok IT untuk bekerja sama, tetapi ternyata orang-orang dari kelompok IT tersebut lebih tahu mendalam mengenai masalah yang kita maksud bahkan sudah tahu solusi yang akan dibangun, lalu apa nilai jual kita dalam sebuah tim startup?

Jadi, bagaimana menurut teman-teman? Sudah siap untuk membangun sebuah startup

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Ignition 1000 Startup Digital "

Posting Komentar

Advertise Banner

Video

About Templatezy